Senin, 02 Agustus 2010

Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) Pengurus OSIS

Pada tanggal 24 juli 2010 bisa dikatakan sebagai hari yang tidak mudah untuk dilupakan oleh seluruh pengurus OSIS ABBATTIRENG SMPN 4 Tanasitolo, karena pada hari itu segala sesuatu yang menyangkut program kerja OSIS dipertanggungjawabkan kepada seluruh siswa dan pembina.

Pada kegiatan tersebut, guru dan siswa diberi kesempatan mengajukan pertanyaan yang menyangkut masa kepengurusan OSIS ABBATTIRENG SMPN 4 Tanasitolo dan dengan tidak menyia-nyiakan kesempatan hampir seluruh siswa menyampaikan pertanyaan dan tanggapan baik yang bersifat setuju maupun tidak setuju.

Sidang yang digelar untuk menilai Laporan Pertanggungjawaban Pengurus OSIS semakin bermakna dengan kehadiran Kepala SMP Negeri 4 Tanasitolo. Dalam sambutannya Bapak Drs. Aco Karupa M,Pd selaku kepala sekolah SMPN 4 Tanasitolo mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran pengurus OSIS ABBATTIRENG dan seluruh pembina yang telah bekerja keras selama ini, terutama kepada Wakil Kepala Sekolah dan Urusan Kesiswaan serta seluruh pihak-pihak yang selalu mengarahkan seluruh pengurus OSIS ABBATTIRENG untuk kelancaran dan kesuksesan pelaksanaan program kerja masa kepengurusan OSIS ABBATTIRENG,

“ABBATTIRENG itu berarti AMMANARENG dan jika dihubungkan dengan organisasi dapat diartikan amanah yang diberikan kepada satu kelompok dan akan terus berjalan ke generasi selanjutnya“ ungkap Bapak Drs. Aco Karumpa, M.Pd. Dalam pidatonya beliau juga berpesan kepada seluruh warga SMPN 4 Tanasitolo bahwa kalau hari ini sama saja dengan hari kemarin maka sesungguhnya kita adalah orang rugi. Untuk itu, kepala sekolah mengharapkan agar ada peningkatan dari tahun ke tahun.
Adapun wujud pertanggungjawaban Pengurus OSIS di hadapan pembina dan siswa di antaranya adalah:

1. Kondisi Kepengurusan
Yang berdasarkan keputusan Komisi Pemilihan Pengurus OSIS (KPPO) tanggal 2 novenber 2009 tentang hasil pemilihan kEtua OSIS, bahwa OSIS SMPN 4 Tanasitolo di beri nama ABBATTIRENG dengan kompOSISi pengurus terdiri atas 6 orang pengurus inti dan 30 orang yang terlibat dalan 10 seksi

2. Proram kerja
Berdasarkan lampiran menteri pendidikan nasional nomor 39 tahun 2008 tanggal 22 juni 2008 tentang materi pembinaan kesiswaan maka pengurus telah melakukan kegiatan kegiatan yang bersifat akademik maupun nonakadamik antara lain:

A. Rutinitas Harian

1. Mengaktifkan kegiatan “Apel Pagi” setiap hari sekolah sebelum jam pelajaran dimulai. Kegiatan ini melibatkan siswa secara penuh baik sebagai pelaksana maupun sebagai pembina apel

2. Shalat duhur berjamaah dengan melibatkan siswa sebagai imam dan dilanjutkan dengan kultum yang di bawakan siswa secara bergilir
3. Budaya salam dan doa belajar sebelum dan sesudah pembelajaran

B. Rutinitas Mingguan

1. Upacara bendera setiap hari senin
2. Program lingkungan bersih setiap hari jumat
3. Senam nusantara setiap hari jumat

C. Rutinitas Tahunan

1. Masa orientasi bagi siswa baru
2. Perekrutan anggota pramuka dan pelatihan anggota yang naik tingkat
3. Kegiatan keagamaan seperti Maulid dan Isra Miraj
4. Pendidikan dan Pelatihan Dasar PMR Tingkat Madya
5. Pendidikan dan Pelatihan Dasar Sispala
6. Pelatihan Jurnalistik Dasar
7. Porseni antar-SD se-Kecamatan Tanasitolo

D. Pengiriman Utusan/delegasi baik dalam bentuk lomba maupun eksebisi

1. Paskibraka HUT Kemerdekaan RI Tingkat Kecamatan Tanasitolo
2. Perkemahan hari bumi tingkat kabupaten Wajo
3. Gladian Pinru Pramuka Penggalang se-Kabupatan Wajo
4. Pameran Diseminasi II Prongram JICA di Makassar
5. Turnamen Bola Volly Pelajar SMP (O2SN) Tingkat Provinsi di Makassar
6. Sosialisasi HIV dan Narkoba Tingkat Kabupaten Wajo
7. Jumbara PMR VII tingkat Sulawesi selatan di Watampone
8. Latihan Dasar Kepemimpinan se-Kecamatan Tanasitolo
9. Lomba TIK antarpelajar di SMA 3 Sengkang
10. Lomba Tekpram Pramuka Penggalang se-Kecamatan Tanasitolo
11. Lomba SAINS MIPA tingkat SMP se-Kabupaten Wajo
12. Gerak jalan indah dan beberapa turnamen olah raga dalam rangka HUT Kemerdekaan RI tingkat Kecamatan Tanasitolo
13. Tim Kesenian pada Safari Pendidikan Bupati Wajo di Kecamatan Tanasitolo.

Sebagai warga SMPN 4 Tanasitolo, pengurus berharap agar OSIS SMPN 4 Tanasitolo ke depan terus memberikan sumbangsi positif dengan memaksimalkan potensi yang ada pada setiap pengurus untuk mencapai moto SMPN 4 Tanasitolo yaitu “The Green School; Hijau Prestasinya, Hijau, Hijau Akhlaknya, dan Lingkunganya”.

(Chandra)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar